Minggu, 24 Juli 2016

Liburan Kenaikan Kelas



Liburan Kenaikan Kelas
      
        Pada liburan kali ini saya berjalan-jalan ke Garut,Tasikmalaya dan Bandung. Kemudian setelah berjalan-jalan saya hanya menghabiskan sisa liburan di rumah bersama keluarga dan teman-teman saya.
       Pada saat saya pergi ke Garut saya disana hanya tinggal satu hari satu malam. Perjalanan kesana saya mengalami kemacetan yang cukup lama. Saya berangkat ke Garut sekitar pukul 6 pagi dan sampai disana sekitar pukul 10 pagi. Setelah sampai di Garut saya bersama keluarga mencari makan siang terlebih dahulu lalu langsung pergi ke Hotel Danau Dariza disana terdapat fasilitas yang cukup bagus terdapat kolam renang yang cukup besar, outbond, perahu ,dan lain-lain.
        Saat di Garut saya hanya menghabiskan sehari semalam di Hotel Danau Dariza karena disana sangat banyak fasilitas yang menyenangkan. Saat malam harinya kita makan malam di Hotel. Besok paginya saya lari pagi karena disana terdapat jogging track. Setelah lari pagi saya sarapan dan langsung siap-siap untuk cek out dan siap-siap untuk pergi ke Tasikmalaya.
        Di Tasikmalaya saya hanya tinggal sehari semalam sama seperti di garut. Perjalanan ke Tasikmalaya menempuh waktu yang cukup lama karena ada kemacetan. Setelah sampai Tasikmalaya saya langsung cek in ke Hotel Santika disana fasilitas hotel nya cukup baik. Dan setelah cek in saya langsung pergi ke Pesantren untuk menjenguk om saya yang sedang sakit disana. Setelah sampai disana keadaan om saya membaik. Setelah itu saya kembali ke Hotel dan beristirahat.
        Setelah beristirahat saya menghabiskan waktu di Hotel. Pada malam harinya saya makan malam di tempat makan dekat hotel. Setelah makan malam saya langsung tidur. Kemudian keesokan harinya saya sarapan di Hotel. Setelah sarapan saya siap-siap untuk cek out dan pergi ke Bandung.
        Perjalanan dari Tasikmalaya ke Bandung cukup padat. Kira-kira menempuh waktu sekitar 3 jam untuk sampai disana. Di Bandung saya hanya tinggal sehari semalam. Saat sampai disana saya makan siang di Astro (Asep Stroberi). Disana makanannya enak-enak dan fasilitasnya juga cukup baik. Setelah makan disana saya langsung cek in di Hotel InterContinental. Disana saya bisa melihat pemandangan yang bagus.
        Setelah saya sampai di Hotel saya beristirahat dan saat malam hari saya makan malam di The Valley. Di The Valley makanannya rasanya cukup baik. Setelah makan saya langsung kembali ke Hotel dan beristirahat. Keesokan hari saya berenang di Hotel. Setelah berenang saya sarapan. Kemudian saya berfoto-foto di Hotel. Lalu saya cek out dan siap-siap kembali ke Jakarta.
        Perjalanan dari Bandung ke Jakarta sangat padat merayap di Tol Cikampek. Tetapi di Tol Cikampek banyak sekali pokemon itu yang membuat saya tidak bosan. Dan perjalanan saya ke Bandung ke Jakarta menempuh waktu sekitar 3 jam. Setelah saya sampai di Jakarta saya langsung beristirahat karena perjalann yang melelahkan.
       Setelah perjalanan 3 hari itu saya menghabiskan waktu liburan saya di Rumah. Setiap hari saya bermain games bersama teman saya. Dan saya sempat jalan-jalan ke Mall untuk menonton film Koala Kumal. Filmnya sangat menarik, lucu, dan sedih yang bagus intinya. Kemudian saya ke Rumah teman sd saya yang bernama nabil. Disana saya bermain komputer, sepak bola, dan kegiatan yang lainnya. Saat liburan kenaikan kelas sudah mau berakhir saya mempersiapkan alat-alat untuk hari pertama sekolah. Selesai sudah liburan saya.
Darel Rabbani H 8F    Editor = Haykal 8F



Tidak ada komentar:

Posting Komentar